Bandar Negeri Suoh, – Polsek Bandar Negeri Suoh melaksanakan patroli di kawasan obyek vital Danau Asam yang terletak di Pekon Gunung Ratu, Kecamatan Bandar Negeri Suoh. Kegiatan patroli ini bertujuan untuk memastikan keamanan dan kenyamanan pengunjung serta mengantisipasi potensi gangguan yang dapat terjadi di kawasan tersebut.
Dalam kesempatan ini, petugas Polsek memberikan himbauan kepada para pengunjung untuk tidak memasuki kawasan Kramikan (Nirwana) yang merupakan area yang rawan konflik satwa. Hal ini dilakukan guna menghindari terjadinya insiden yang tidak diinginkan, khususnya yang melibatkan interaksi antara manusia dan satwa liar di sekitar kawasan Danau Asam.
Selain itu, petugas juga memberikan himbauan kepada para pengendara sepeda motor yang melintas untuk selalu menggunakan helm demi keselamatan, mengingat kawasan tersebut rawan terjadinya kecelakaan lalu lintas. Polsek Bandar Negeri Suoh mengimbau agar pengendara senantiasa mematuhi peraturan lalu lintas guna mencegah terjadinya laka lantas.
Kapolsek Bandar Negeri Suoh, IPTU Andi Junaidi, menyampaikan bahwa kegiatan ini merupakan bagian dari upaya pihaknya untuk menjaga keamanan dan ketertiban di wilayah hukum Polsek Bandar Negeri Suoh, sekaligus memberikan rasa aman bagi masyarakat dan pengunjung di kawasan wisata tersebut.
"Selain menjaga keamanan di objek vital, kami juga berharap masyarakat lebih sadar akan pentingnya keselamatan berkendara dengan selalu menggunakan helm dan mematuhi peraturan lalu lintas," ujar IPTU Andi.
Kegiatan patroli ini akan terus dilaksanakan secara rutin untuk memastikan terciptanya situasi yang aman dan kondusif bagi masyarakat serta pengunjung yang beraktivitas di kawasan Danau Asam dan sekitarnya.(Humas)