TK Negeri 2 Sukau kunjungi Sat Lantas Polres Lampung Barat

17/10/2024 09:06:36 WIB 4

Lampung Barat, 16 Oktober 2024 – Satuan Lalu Lintas (Sat Lantas) Polres Lampung Barat menerima kunjungan dari siswa-siswi TK Negeri 2 Sukau. Kunjungan ini bertujuan untuk memberikan edukasi mengenai peraturan berlalu lintas sejak usia dini.

Dalam kegiatan ini, Kapolres lampung barat AKBP Rinaldo Aser SH SIK MSI, yang di wakili oleh Kasat lantas IPTU Samsi Rizal AB. SE, MH. memberikan penjelasan mengenai pentingnya keselamatan berkendara dan aturan-aturan lalu lintas yang harus dipatuhi. Anak-anak diajarkan tentang cara menyeberang jalan yang aman, mengenali rambu-rambu lalu lintas, serta pentingnya menggunakan helm saat berkendara.

Kepala TK Negeri 2 Sukau mengapresiasi inisiatif dari Polres Lampung Barat, yang dinilai sangat bermanfaat bagi anak-anak. "Dengan mengenalkan peraturan lalu lintas sejak dini, kami berharap anak-anak bisa tumbuh menjadi generasi yang sadar akan keselamatan berlalu lintas," ungkapnya.

Kegiatan ini diakhiri dengan sesi tanya jawab, di mana anak-anak terlihat antusias dalam mengajukan pertanyaan seputar lalu lintas. Ini menjadi langkah positif dalam menciptakan budaya keselamatan lalu lintas di kalangan generasi muda. (Humas)

Share this post