Lampung Barat--Guna menciptakan rasa aman dan nyaman bagi masyarakat, Personel Satuan Samapta Polres Lampung Barat melaksanakan kegiatan Patroli Rutin dan Kegiatan Rutin yang Ditingkatkan (KRYD) di wilayah Kecamatan Balik Bukit, Kabupaten Lampung Barat dan sekitarnya, pada Kamis, 18 April 2025, mulai pukul 08.00 WIB hingga selesai.
Kegiatan ini dilaksanakan oleh personel Satsamapta yaitu AIPTU Darwis Agusman, BRIPKA Dedek Saputra, dan BRIPDA Rendika Dwi Saputra. Mereka menyasar lokasi-lokasi vital dan pusat aktivitas masyarakat seperti Bank BNI Cabang Pembantu Liwa, Bank BRI, Bank Lampung, Bank EKA Cabang Liwa, serta beberapa gerai Indomaret di wilayah tersebut.
Dalam patroli tersebut, personel juga melakukan pengawasan intensif terhadap fasilitas ATM untuk mengantisipasi potensi aksi kriminal seperti pembobolan maupun pengganjalan mesin ATM yang dapat merugikan masyarakat. Selain itu, tim turut melaksanakan patroli dialogis guna menjalin komunikasi langsung dengan masyarakat, memberikan himbauan kamtibmas, serta mengajak partisipasi aktif warga dalam menjaga lingkungan tetap aman.
Kegiatan ini merupakan bagian dari implementasi KRYD (Kegiatan Rutin yang Ditingkatkan) oleh Polres Lampung Barat, yang bertujuan untuk menekan angka kriminalitas, khususnya kejahatan jalanan maupun kejahatan yang meresahkan masyarakat seperti C3 (Curat, Curas, dan Curanmor).
Melalui kegiatan ini, Polres Lampung Barat berkomitmen penuh dalam menjaga stabilitas keamanan wilayah, serta mendekatkan diri kepada masyarakat dengan kehadiran nyata di tengah aktivitas warga.
Dari hasil pelaksanaan kegiatan, situasi di wilayah hukum Polres Lampung Barat, khususnya Kecamatan Balik Bukit, terpantau dalam keadaan aman, tertib, dan kondusif. Arus lalu lintas di lokasi patroli berjalan lancar, cuaca cerah turut mendukung kelancaran pelaksanaan tugas di lapangan.
#HumasLambar