Lampung Barat, – Satlantas Polres Lampung Barat melaksanakan kegiatan patroli dialogis untuk memberikan edukasi kepada masyarakat tentang pentingnya tertib lalu lintas. Kegiatan ini bertujuan untuk mengantisipasi terjadinya kecelakaan lalu lintas (Laka Lantas) yang sering terjadi di sejumlah titik rawan kecelakaan di wilayah Lampung Barat.
Kasatlantas Polres Lampung Barat, IPTU Deni Saputra SH MM, menjelaskan bahwa patroli dialogis ini dilakukan dengan mengedepankan pendekatan persuasif dan edukatif. "Kami tidak hanya melakukan patroli di titik-titik rawan kecelakaan, tetapi juga menghimbau masyarakat agar selalu mematuhi aturan berlalu lintas, seperti mengenakan helm bagi pengendara sepeda motor, menggunakan sabuk pengaman, serta tidak menggunakan ponsel saat berkendara," ujarnya.
Patroli ini juga bertujuan untuk menurunkan angka kecelakaan lalu lintas yang sering terjadi akibat kelalaian, seperti melawan arus, kecepatan berlebih, dan tidak mematuhi rambu lalu lintas. Selain itu, petugas Satlantas juga memberikan sosialisasi mengenai pentingnya keselamatan di jalan raya, serta mengingatkan pengendara untuk selalu berhati-hati dalam menghadapi cuaca yang kadang tak menentu.
Satlantas Polres Lampung Barat berharap, dengan adanya patroli dialogis dan edukasi ini, masyarakat dapat semakin sadar akan pentingnya keselamatan berlalu lintas. Patroli akan dilaksanakan secara rutin di berbagai lokasi, baik di jalan raya utama maupun daerah yang rawan terjadinya kecelakaan. (Humas)