Lampung Barat, – Polsek Sekincau melakukan pengaturan dan pengamanan lalu lintas (lalin) di perempatan Waspada, Kelurahan Sekincau, Kecamatan Sekincau, Kabupaten Lampung Barat, pada hari ini. Kegiatan ini bertujuan untuk mencegah terjadinya kemacetan dan kecelakaan lalu lintas di salah satu titik rawan macet di wilayah tersebut.
Dengan melibatkan sejumlah personel, petugas Polsek Sekincau mengatur arus lalu lintas di perempatan yang dikenal dengan padatnya kendaraan terutama pada jam-jam sibuk. Para petugas juga memberikan himbauan kepada para pengendara untuk mematuhi rambu lalu lintas dan memperhatikan keselamatan berkendara.
Kapolsek Sekincau, AKP Syamsu Rizal SIP MH, mengungkapkan bahwa kegiatan ini merupakan langkah preventif untuk menjaga kelancaran arus lalu lintas, mengurangi potensi kemacetan, serta mencegah terjadinya kecelakaan lalu lintas yang dapat membahayakan pengguna jalan.
"Melalui pengaturan dan pengamanan yang kami lakukan, diharapkan masyarakat dapat lebih tertib dan tidak ada lagi kejadian kecelakaan yang merugikan. Kami juga terus mengimbau agar pengendara selalu berhati-hati dan mematuhi aturan yang ada," ungkap Kapolsek.
Kegiatan pengaturan lalu lintas ini diharapkan dapat memberikan dampak positif bagi keselamatan dan kenyamanan warga yang melintas di perempatan Waspada, sekaligus sebagai upaya untuk menurunkan angka kecelakaan lalu lintas di wilayah tersebut.
Polsek Sekincau akan terus melakukan patroli dan pengawasan untuk memastikan kelancaran lalu lintas dan menciptakan situasi yang aman bagi masyarakat. (Humas)