Lampung Barat – Polres Lampung Barat melaksanakan patroli dialogis sebagai upaya menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat. Kegiatan ini berlangsung di beberapa wilayah di Kabupaten Lampung Barat. Dalam patroli tersebut, anggota kepolisian tidak hanya melakukan pengawasan rutin, tetapi juga memberikan himbauan dan edukasi kepada masyarakat mengenai pentingnya menjaga keamanan lingkungan serta mematuhi protokol kesehatan.
“Patroli ini bertujuan untuk mempererat hubungan antara polisi dan masyarakat. Kami juga mengingatkan pentingnya kewaspadaan dalam menjaga keamanan bersama serta disiplin dalam menerapkan protokol kesehatan, terutama di tengah situasi pandemi yang masih berlangsung,” ujar Kapolres Lampung Barat, AKBP Rinaldo Aser SH SIK MSI.
Selain memberikan himbauan terkait keamanan, Polres Lampung Barat juga melakukan sosialisasi tentang pentingnya gotong royong dalam menciptakan situasi yang aman dan nyaman. Masyarakat dihimbau untuk segera melapor jika melihat atau mengalami tindakan yang mencurigakan.
Dengan adanya patroli dialogis ini, diharapkan dapat meningkatkan kesadaran masyarakat dalam menjaga ketertiban umum dan mendukung upaya kepolisian dalam menjaga keamanan wilayah Lampung Barat. (Humas)